Jasa Pengurusan Pembuatan SKA Ahli Madya

Mengurus kepemilikan sertifikat keahlian ahli madya menjadi hal yang cukup penting ketika Anda menjadi bagian dari perusahaan konstruksi. Sebab, SKA ini menjadi salah satu syarat yang harus dimiliki oleh siapapun yang bekerja di bidang konstruksi. SKA adalah Sertifikat yang diterbitkan LPJK dan diberikan kepada tenaga ahli konstruksi yang telah memenuhi pengalaman minimal 5 tahun dan sesuai dengan disiplin keilmuan, kefungsian dan/atau keahlian tertentu.

Khusus untuk SKA Ahli Madya dipersyaratkan bagi perusahaan yang berkualifikasi Menengah 2 (M2), dengan nilai modal disetor yang tercantum dalam AKTA atau nilai kekayaan dalam SIUP senilai DIATAS Rp. 10 Milyar hingga Rp 50 Milyar. Jadi pastikan ketika Anda akan mengurus pembuatan sertifikat keahlian ahli madya, Anda pastikan terlebih dahulu bahwa Anda telah memenuhi syarat tersebut.

Proses Dalam Pembuatan SKA

Jika Anda sudah memenuhi syarat tersebut sebagai ahli yang telah berpengalaman, selanjutnya Anda bisa meakukan proses pembuatan SKA Ahli madya ini. Langkah pertama yang perlu dilakukan adalah memilih kode sub klasifikasi usaha konstruksi sesuai dengan tabel klasifikasi. Pada tiap 1 (satu) klasifikasi usaha, dibutuhkan 2 (dua) orang tenaga ahli yang bersertifikat SKA. Jika Anda ingin menjadi orang tenaga ahli yang bersertifikat SKA tersebut, maka disini Kami Kreasi Mandiri hadir untuk Anda memudahkan proses tersebut.

Sebelum Anda mengurusnya Anda perlu ketahui bahwa SKA Ahli Madya dibutuhkan oleh Perusahaan dengan kualifikasi Menengah (M2). Syarat yang dibutuhkan adalah orang tersebut minimal S1 teknik jurusan sesuai klasifikasi yang dijalankan. Juga pengalaman minimum 5 (lima) tahun dibidang yang sama. Selanjutnya ditetapkan sebagai PJT atau Penanggung Jawab Teknik dan PJK atau Penanggung Jawab Klasifikasi

Perusahaan dengan kualifikasi Menengah & Besar ini, wajib berbadan hukum PT atau Perseroan Terbatas. Masa berlaku SKA Ahli Madya adalah 3 (tiga) tahun sejak diterbitkan, selanjutnya dapat melakukan pembaruan sertifikasi kembali.

Dokumen Persyaratan Pembuatan SKA Ahli Madya

Untuk dokumen pembuatan SKA Ahli madya itu sendiri, Anda bisa memenuhi dokumen berikut :

  • Fotocopy/scan Ijasah
  • Foto copi/scan KTP
  • Foto copy/scan NPWP
  • Pas photo ukuran 3×4

Jika sudah memenuhi dokumen tersebut selanjutnya Anda bisa mengkonsultasikannya kepada tim Kami. Kami akan membantu Anda dengan proses terbaik, cepat dan pastinya biaya yang murah.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *